Penyusunan APBKal Kalurahan Srimartani Selesai Sebelum Tahun Baru

EKO HERRI PURWANTO 02 Januari 2026 20:07:14 WIB

Srimartani, 05 Januari 2026 - Kalurahan Srimartani telah menyelesaikan penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan (APBKal) tahun 2026 setelah melalui beberapa tahap pembahasan.

Proses pembahasan dimulai dengan musyawarah di padukuhan untuk mengumpulkan usulan kegiatan, lalu dibahas di kalurahan melalui Musrenbangkal dan Musyawarah Kalurahan. Tim Penyusun RKP dan Tim Verifikasi Kalurahan kemudian menyusun APBKal berdasarkan hasil musyawarah tersebut.

Rancangan APBKal yang telah disusun oleh Lurah bersama tim penyusun kemudian dibahas dalam Musyawarah Bamuskal dan disepakati bersama antara Lurah dan Bamuskal. Proses penyusunan APBKal juga didahului dengan proses review oleh Inspektorat Daerah Pemkab Bantul dan evaluasi dari Panewu guna memastikan bahwa setiap anggaran pendapatan dan belanja telah sesuai dengan regulasi dan kewenangan Kalurahan.

"Alhamdulillah, kita bersama telah berhasil menyelesaikan APBKal 2026 tepat waktu, yaitu pada 31 Desember 2025, meski dilalui dengan berbagai kendala dan perubahan kebijakan dari pemerintah pusat maupun daerah sehingga harus dilakukan perubahan mendadak" kata Lurah Srimartani H.Mulyana. "Ini menunjukkan komitmen kita untuk transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan kalurahan."

APBKal 2026 diharapkan dapat mendukung pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Srimartani. Red-Cr

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

LAGU INDONESIA RAYA

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License