Upacara HUT RI di Piyungan Diikuti Banyak Unsur
Administrator 19 Agustus 2017 11:06:34 WIB
Pemerintah Kecamatan Piyungan menyelenggarakan Upacara Kemerdekaan RI ke-72 di Lapangan Sudarsono Srimartani (17/8/2017). Upacara dimulai pada pukul 09.30 WIB dengan petugas upacara dari Pemerintah Kecamatan Piyungan, Koramil, Polsek, dan KUA. Selain itu Puskesmas Piyungan juga mendukung dengan unit mobil Ambulance beserta tim kesehatannya. Lurah dan pamong dari Srimartani, Srimulyo, Sitimulyo juga hadir beserta lembaga desa. Guru, karyawan, dan siswa dari sekolah-sekolah juga hadir. Utusan dari MWC NU dan Barisan KOKAM juga turut mengisi barisan upacara bendera.
Inspektur upacara yaitu Camat Piyungan, Drs.Saroyo Heriyanto. Pembaca Teks Proklamasi yaitu Sekcam Piyungan, Protokol upacara Kasi Pemerintahan Piyungan, sedangkan komandan upacara dan perwira upacara dari Polsek Piyungan.
Upacara diiringi oleh barisan marching band dari SMP Pembangunan dan tim paduan suara dari SMP N 1 Piyungan. Paskibra dari SMA N 1 Piyungan.
Pada upacara penurunan bendera sore harinya dilaksanakan dengan tertib. Petugas upacara dari Koramil dan Polsek Piyungan. Red-C
Komentar atas Upacara HUT RI di Piyungan Diikuti Banyak Unsur
Formulir Penulisan Komentar
LAGU INDONESIA RAYA
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Mengenang Tugito, Kaur Danarta yang Telah Tiada
- Hindati, Pendamping Desa di Piyungan Meninggal Dunia
- Awal Tahun Lurah Berikan Piagam Untuk Linmas
- Akhir Tahun Linmas Srimartani Punya Pos Jaga
- Bantu Petani, Srimartani Buat Saluran Irigasi Tersier
- Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Sampah Padukuhan
- Geguritan ing Wayah Udan
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License